Kecelakaan Tragis di Ma’rang, Seorang Pengacara Meninggal Dunia, Ibunda Alami Luka Cukup Serius
ANALISASIBER. COM, Ma’rang, Kamis 29 Mei 2025 — Sebuah kecelakaan lalu lintas ( Laka tunggal) terjadi di jalan poros arah Pare menuju Makassar, tepatnya di wilayah Kecamatan Ma’rang, Kabupaten Pangkep. Sebuah mobil dilaporkan menabrak pohon di pinggir jalan hingga menyebabkan korban jiwa.
Menurut informasi dengan melalui via telfon bahwa, tim Lantas Polres Pangkep, kendaraan tersebut benar dikemudikan oleh Syamsuddin Nur, seorang pengacara, yang saat itu tengah melakukan perjalanan bersama ibu kandungnya. Diduga mobil kehilangan kendali (mengantuk) sebelum akhirnya menabrak pohon dengan cukup keras.
Akibat kejadian ini, Syamsuddin Nur dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian. Sementara sang ibu mengalami luka-luka yang cukup serius dan sementara ini tengah menjalani perawatan medis di Puskesmas Ma’rang.
Jenazah almarhum telah dibawa ke Makassar dan selanjutnya akan diberangkatkan ke kampung halamannya di Bone untuk dimakamkan.
Kecelakaan ini menjadi duka mendalam, terlebih bagi keluarga dan rekan-rekan almarhum yang mengenalnya sebagai sosok profesional dan berdedikasi di bidang hukum. Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut guna mengetahui penyebab pasti kecelakaan.
Semoga almarhum mendapat tempat terbaik di sisi-Nya, dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.
ST. AISYAH




















Komentar