Tangerang, Analisasiber.com β Para generasi penerus di Padepokan DPW II Tjimande Tarik Kolot Karuhun Banten Indonesia (TTKKBI) Kabupaten Tangerang terus menunjukkan semangat tinggi dalam menjalani latihan rutin. Kegiatan latihan ini dilaksanakan dua kali dalam sepekan, yakni setiap malam Jumat usai Yasinan serta malam Minggu.
Latihan yang terjadwal ini tidak hanya menjadi sarana pembinaan fisik dan keterampilan bela diri, tetapi juga memperkuat disiplin, kebersamaan, serta spiritualitas para anggota. Dengan pola latihan yang konsisten, generasi penerus diharapkan mampu menjaga tradisi, melestarikan seni bela diri, sekaligus menjadi teladan positif bagi lingkungan sekitar.
βLatihan ini adalah bentuk pembinaan berkelanjutan. Kami ingin generasi muda tetap semangat, sehat, dan memiliki karakter kuat,β ujar salah satu pengurus Padepokan.
Kegiatan yang digelar secara rutin ini mendapat dukungan penuh dari masyarakat dan keluarga besar TTKKBI, sebagai bagian dari upaya menjaga budaya sekaligus mencetak generasi penerus yang tangguh dan berprestasi.
Ketua TTKKBI DPW II Kabupaten Tangerang, Yaman Kalahideng, menegaskan pihaknya akan terus berupaya melatih generasi penerus agar tetap konsisten mengikuti latihan setiap malam Jumat dan malam Minggu. Ujar Ketua. Yaman Kalahideng, Kamis,4 September.2025
Penulis : Yudi Sayuti
Editor&Penerbit : Redaksi Banten
PT.Global Suara Siber
















Komentar