MENU Kamis, 24 Apr 2025

Teuku Akbar Akan Gelar Aksi Demo Berturut-turut, Menuntut Keadilan Soal SPBU Geulumbuk

waktu baca 1 menit
Kamis, 24 Apr 2025 13:25 21 Redaksi Padangsidimpuan

analisasiber.com, – Aceh Selatan Putra dari salah satu ahli waris pemegang saham SPBU Geulumbuk, Teuku Akbar (24), kepada awak media menyatakan akan menggelar aksi unjuk rasa besar besaran secara berturut turut di depan SPBU Geulumbuk, serta kantor Pertamina wilayah Sumbagut dan provinsi Aceh.

“Aksi ini merupakan bentuk kekecewaan atas ketidak jelasan penyelesaian masalah kepemilikan saham SPBU yang menurutnya telah berlarut- larut tanpa solusi.”ujarnya

lanjut, Teuku Akbar juga mengatakan.”saya sudah berulang kali bolak- balik ke Aceh melakukan koordinasi dengan pihak keluarga dan ahli waris lainnya. Tapi hasilnya nihil.saya merasa dipermainkan “ujar Teuku Akbar dengan nada kecewa kepada awak media, kamis (24/04/2025)

Teuku Akbar juga menambahkan dalam keterangannya.”bahwa dirinya akan mengerahkan massa yang cukup besar untuk menggelar aksi protes selama satu pekan penuh, dengan tujuan menuntut keadilan dan netralitas dari pihak pihak terkait”.

“saya akan melakukan aksi di depan SPBU Geulumbuk dan kantor Pertamina Aceh. Jika tidak tanggapan, saya lanjutkan ke instansi lain yang terkait. saya minta semuanya diselesaikan secara adil dan netral.saya akan melakukan apapun untuk keadilan.”tegasnya

Aksi ini direncanakan di mulai akhir pekan ini, dan menjadi bentuk desakan kepada pihak- pihak berwenang untuk segera menuntaskan persoalan yang telah berlangsung cukup lama ini. (Bahri)

 

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    LAINNYA
    error: Content is protected !!