MENU Senin, 23 Des 2024

Pangkep Kembali Dapat Penghargaan TPAKAD Pelaksana Inklusi Keuangan Terbaik Tahun 2024

waktu baca 1 menit
Senin, 16 Des 2024 11:03 0 29 Redaksi Sulsel

Pangkep Kembali Dapat Penghargaan TPAKAD Pelaksana Inklusi Keuangan Terbaik Tahun 2024

MAKASSAR, ANALISASIBER .COM — Pemkab Pangkep kembali menorehkan prestasi.
Kali ini, Pangkep memboyong dua penghargaan dari Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) Provinsi Sulawesi Selatan.

Pangkep mendapat penghargaan TPAKD Pelaksanaan Literasi dan Inklusi Keuangan Terbaik tahun 2024 Kategori Implementasi Program TPAKD Pengembangan Ekonomi Daerah dan Kategori Implementasi Program Layarku Terbaik.

Penghargaan diterima langsung oleh bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau(MYL) di ruang pola kantor Gubernur Sulawesi selatan, Senin (16/12/24)

Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh, menyampaikan apresiasi kepada kepala daerah yang meraih penghargaan.

Bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau(MYL) menyampaikan, kegiatan ini program kolaborasi OJK dan perbankan dalam percepatan akses keuangan.

Pemkab Pangkep sendiri katanya, membuka seluas-luasnya akses permodalan dan keuangan bagi pelaku usaha.

“Alhamdulillah, di Pangkep ada sekira Rp500 milyar dana KUR dan semacamnya khusus tahun 2024. Ini suatu langkah bagaimana masyarakat bisa mengkases permodalan.

” Kita tahu kondisi, baik pertanian, perikanan dan sektor perdagangan lainnya, kita berharap ada pengembangan perekonomian di Pangkep, “katanya.

ST. AISYAH/ILHAM

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    LAINNYA
    error: Content is protected !!