oleh

Meriah dan Kondusif, Turnamen Sepak Bola Linda Cup 2025 Digelar di Stadion Mini Pangeran Jaga Lautan

banner 468x60

Kabupaten Tangerang, | Analisasiber.com
Turnamen Sepak Bola Linda Cup 2025 resmi digelar di Stadion Mini Pangeran Jaga Lautan, Desa Pasilian, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, pada Rabu (23/07/2025). Gelaran ini berlangsung meriah dan kondusif, dengan antusiasme masyarakat yang tinggi.

Acara ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-79 dan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, yang dirancang tidak hanya sebagai hiburan rakyat, tetapi juga sebagai ajang pencarian bakat sepak bola lokal.

banner 336x280

Pertandingan pembuka mempertemukan tim Pegedangan Udik melawan tim Kresek, dan berhasil menyedot perhatian ratusan penonton yang memadati tribun stadion.

Turut hadir dalam pembukaan turnamen, Kapolsek Kronjo AKP I Nyoman Nariana, S.M., didampingi para awak media dan sejumlah tokoh masyarakat. Kehadiran jajaran kepolisian dan tokoh publik ini menjadi bentuk dukungan terhadap pengembangan olahraga di tingkat akar rumput.

Ketua panitia pelaksana Trisno Sergio menyampaikan bahwa turnamen ini digelar sebagai wadah pembinaan generasi muda melalui olahraga, khususnya sepak bola. Sementara itu, Ketua Harian KONI, H. Eka Wibayu, juga terlibat aktif dalam mendukung jalannya turnamen agar berjalan sukses.

“Kami berharap turnamen ini bisa menjadi titik awal bangkitnya sepak bola di Kabupaten Tangerang dan melahirkan bibit unggul yang nantinya bisa mewakili daerah di level yang lebih tinggi,” ujar Trisno.

Turnamen Linda Cup 2025 dijadwalkan berlangsung selama beberapa pekan ke depan, dengan melibatkan puluhan tim dari berbagai desa di wilayah sekitar.


Penulis: Endo
Editor: Yudi Sayuti
Kaperwil Provinsi Banten
Diterbitkan oleh: Redaksi Analisasiber.com | PT. Global Suara Siber


 

banner 336x280

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *