Giat Ramadan SMP Negeri 1 Bungoro Terus Berinovasi Berkipra Kembangkan Sayap
PANGKEP, ANALISASIBER.COM — SMP Negeri 1 Bungoro, melaksanakan kegiatan Amalia Ramadan dan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dalam bulan Ramadan 1446 Hijriyah, bertepatan dengan 2025 Masehi di lingkungan sekolah, sebagaimana diungkap kepala sekolah saat ditemui di sela-sela kesibukannya pada,. Senin, (17 Maret 2025).
Kepala UPT SMP Negeri 1 Bungoro Mas’ud, didampingi jajarannya saat ditemui langsung mengajak ke ruang kerjanya, Saat ditanya dia menjelaskan bahwa, hari ini sekolahnya sedang dalam pelaksanaan kegiatan P5 yang belum lama selesai dengan kegiatan Amalia Ramadan.
“Kegiatan Amalia Ramadan dilaksanakan sejak mulai masuk sekolah pada hari Kamis, tanggal 6 sampai dengan Rabu 12 Maret 2025, sedangkan kegiatan P5 telah berlangsung sejak tanggal 13 sampai tanggal 20 Maret 2025 nanti,” lanjutnya.
Mas’ud mengatakan, kami melaksanakan Amalia Ramadan ini dengan memulai salat Dhuha di pagi hari dilanjutkan dengan pengajian tadarus Al-Qur’an serta pemberian materi keagamaan dan lain-lain.
Sedangkan untuk kegiatan P5 kami akan mensosialisasikan dengan penerapan sistem pendidikan atau pembelajaran sesuai dengan petunjuk dan teknis pelaksanaan kegiatan tersebut.
“Semoga kegiatan kami ini bisa bermanfaat secara maksimal agar anak-anak didik di sekolah kami ini bisa semakin mantap dalam membentuk karakternya sebagai penunjang kualitas dan kemampuan di dalam menempuh pendidikan dan dalam pergaulannya di dalam masyarakat yang tentunya bisa menjadi harapan orang tua, agama, masyarakat, bangsa dan negara di dalam mencapai atau mewujudkan cita-cita mereka,” harapnya.
Mas’ud mengungkapkan bahwa, sekolahnya memiliki sejumlah 857 siswa, dan guru sebanyak 50 orang ASN, serta staf tata usaha sebanyak 4 orang, ditambah dengan guru honorer 23 orang, dan staf tu 16 orang, akan terus berkiprah dan mengembangkan sayapnya tanpa henti berinovasi untuk lebih baik.
“Sekolah yang sudah mencetak banyak pejabat dan tokoh-tokoh yang tersebar daerah ini hingga keluar daerah, sebagai dicontohkan Andi Ilham Zaenuddin Wakil Ketua DPRD Pangkep saat ini yang sekaligus sebagai Ketua Golkar Kabupaten Pangkep, Camat Bunguro Andi waris, Kepala bidang SMP dinas pendidikan dan kebudayaan Kabupaten Pangkep Hasbullah ST dan lain-lain bukti yang menopang kebanggaan sekolah ini,” tandasnya.
ST. AISYAH
Tidak ada komentar