Polres Bontang Gelar Patroli Skala Besar : Jaga Kondusifitas Pasca Pleno Pilkada 2024
BONTANG, ANALISASIBER.COM — Polres Bontang melaksanakan apel dan patroli skala besar pada Kamis malam (5/12/2024) sebagai bagian dari upaya memelihara Kamtibmas pasca pleno penghitungan suara tingkat kota oleh KPU Kota Bontang, Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Waka Polres Bontang, Kompol Faisal Risa, S.H., S.I.K., M.I.K.
Dalam Apel kesiapan kegiatan ini melibatkan personil BKO Brimob Polda Kaltim sebanyak 30 orang, BKO Samapta Polda Kaltim 20 orang dan personil organik Polres Bontang sebanyak 30 orang. Mereka diterjunkan untuk melakukan patroli dialogis di 3 wilayah Kota Bontang masing masing Bontang Utara, Bontang Selatan dan Bontang Barat. Sasaran kegiatan meliputi KPU Kota Bontang, Bawaslu, Obvitnas, Perkantoran, Pertokoan, THM dan lokasi yang berpotensi terjadi gangguan keamanan.
Kapolres Bontang melalui Waka Polres menyampaikan “Kegiatan ini bertujuan menunjukkan kesiapan Polri dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat. Patroli malam ini juga menjadi wujud kehadiran Polri di tengah masyarakat, terutama dalam mencegah potensi gangguan keamanan pasca pleno penghitungan suara,” ujar Kompol Faisal Risa.
Polres Bontang berkomitmen untuk terus mengawal dan mengamankan seluruh tahapan Pilkada hingga selesai untuk memastikan stabilitas Kamtibmas dapat terpelihara dengan baik dan memberikan rasa aman kepada masyarakat menjelang Nataru 2024-2025.
Humas Polres Bontang
Tidak ada komentar