ANALISASIBER.COM, Garut, 30 Nopember 2024- Rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat kecamatan untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Garut Tahun 2024 berlangsung dengan lancar dan kondusif di Aula Kecamatan Cibalong, Kabupaten Garut, pada Kamis (30/11/2024). Acara ini dijaga ketat oleh aparat TNI dan Polri untuk memastikan kelancaran dan keamanan selama proses penghitungan suara cepat.
Selama berlangsungnya acara, seluruh saksi dari pasangan calon yang hadir menjaga suasana tetap konsusif dan sepakat dengan hasil hitungan suara yang diumumkan. Dalam pemilihan Bupati Garut di Kecamatan Cibalong, pasangan calon nomor urut 02, Sakur dan Putri, unggul dengan perolehan suara sebesar 71,18%, sementara pasangan calon nomor urut 01, Helmi dan Yudi, memperoleh 28,82%.
Untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat, pasangan calon nomor urut 01 mendapatkan 12,20% suara, pasangan nomor urut 02 meraih 10,12%, dan pasangan nomor urut 03 memperoleh 6,72%. Pasangan nomor urut 03, yang menjadi pemenang, berhasil meraih suara tertinggi dengan 72,98%.
Proses penghitungan suara di Kecamatan Cibalong berjalan dengan tertib, tanpa adanya gangguan, dan acara pun ditutup dengan suasana yang aman. Semua pihak yang terlibat menyatakan kepuasan terhadap jalannya rapat pleno tersebut.
Rapat pleno ini merupakan bagian dari rangkaian proses demokrasi dalam pemilihan kepala daerah yang lebih luas, dengan harapan dapat menciptakan pemimpin yang amanah dan berintegritas bagi masyarakat Garut dan Jawa Barat.
(Dea)
Tidak ada komentar